Octa Core Processor Xiaomi Mi 4i

octa core processor Xiaomi Mi 4i - Saat berinteraksi dengan layar Xiomi Mi 4i yang memiliki layar 5 inci ternyata sangat mengagumkan. Hal tersebut karena inovasi yang dilakukan oleh Xiomi untuk meningkatkan piksel sehingga menyuguhkan gambar yang jernih, nyata, dan terlihat bagus walaupun dipandang dari sudut manapun dan dalam segala situasi bahkan saat dipakai dibawah sorotan terik matahari. 
octacore Xiomi Mi 4i

Resolusi yang ditawarkan oleh Xiomi Mi 4i juga tidak main-main bahkan setara TV full HD 49 inci 1920x1080. Layar berukuran 5 inci Mi 4i menawarkan ketajaman yang sangat baik yang terdiri jutaan piksel. Layar Mi 4i memiliki 2,25 kali lebih banyak piksel dibanding layar 720p dimana kepadatan piksel mencapai 441 piksel per inci. Gambar yang tampil pada layar Mi 4i mempunyai ketajaman khas saat dipakai untuk browsing, baca e-book mapun untuk menonton film.

Dengan teknologi layar Sharp/JDI in-plane switching (IPS) Mi 4i memiliki viewing angle 178° dimana warna yang diterlihat masih sama baiknya seperti saat dipegang lurus. Sehingga saat dipegang miring atau lurus tidak menjadi masalah karena layar Xiomi Mi 4i tetap tajam dan semua tetap terlihat optimal terlepas dari sudut mana layar dipandang. Kaca yang digunakan adalah Corning concore fully laminated teknologi OGS full lamination mutakhir untuk mengintegrasikan touch sensor dengan kaca pelindung menjadi satu.

Spesifikasi  Xiomi Mi 4i memiliki performa 64-bit Prosesor octa-core Qualcomm® Snapdragon 615 generasi 2. Dengan performa 64-bit setiap saat dapat melakukan pemrosesan data dua kali lebih banyak. Snapdragon 615 dengan 4 core 1.7GHz performa tinggi dan 4 core 1.1 GHz hemat energi memangkombinasi yang cukup sempurna untuk menjalankan multitasking dan bheragam aplikasi-aplikasi berat masa kini. Untuk yang doyan game Hp terbaru Xiomi Mi 41 ini telah disandingkan dengan GPU Adreno 405 yang berkemampuan mendukung standar 3D gaming terbaru OpenGL ES3.0, sehingga mampu menangani baik game-game 3D mutakhir maupun aplikasi sehari-hari.

Untuk urusan fotografi, Xiomi sudah memyiapkan stacked CMOS sensor 13MP dari Sony yang mampu meberikan hasil foto yang tajam. Dengan apertur f/2.0, dan teknologi inovatif yang dapat beradaptasi dalam beragam situasi. Bahkan saat kekurangan caha sekalipun, flash two-tone Mi 4i secara otomatis akan menganalisis warna pencahayaan dalam ruangan untuk mensimulasikan pencahayaan natural. Bagi yang gemar Selfie pasti akan juga terlihat luar biasa karena kamera depan berkekuatan 5MP dilengkapi dengan fitur Beautify, sebuah fitur built-in yang secara otomatis mengaplikasikan satu dari 36 profil pintar untuk memancarkan pesona natural.

Kedua slot kartu SIM yang terdapat pada Xiomi Mi 4i sudah mendukun koneksi 4G dan support sampai dengan 16 band LTE.Kunggulan lainnya adalah dengan Wi-Fi 802.11ac wave 2 MU-MIMO yang 3 kali lebih cepat dari kecepatan standar Wi-Fi rata rata. Dual band 2.4 GHz dan 5 GHz memungkinkan koneksi lebih cepat, lebih stabil sehingga cukup ideal saat digunakan nonton video HD atau melakukan download file-file besar. dilengkapi dengan Bluetooth Low Energy 4.1 yang memiliki Kecepatan transfer lebih tinggi dan konsumsi daya lebih hemat daripada Bluetooth 4.0.  Baterai yang terpasang juga cukuo besar yaitu 3120 mAh yang dilengkapi dengan fitur Quick Charge sehingga mampu mengecas sampai 40% dalam waktu satu jam. Harga Xiomi Mi 4i dipasarkan dengan kisaran Rp 2,7 juta